Sunday, 28 February 2021

Jenis - Jenis Baterai

 Di dunia otomotif ada beberapa jenis battrai (aki) sebagai berikut :

1. Aki Basah Konvensional

Konstruksi aki jenis Basah Konvensional adalah aki model basah yang berisi cairan asam sulfat (H2SO4). Ciri utamanya memiliki beberapa lubang dengan penutup yang berfungsi untuk menambah air aki saat air aki mengalami kekurangan akibat penguapan akibat terjadi reaksi kimia antara sel dan air aki. Sel-selnya menggunakan bahan timbal (Pb).

2. Aki Hybrid

Pada dasarnya aki hybrid tak jauh berbeda dengan aki basah, yang membedakannya adalah  material yang terdapat pada komponen sel aki. Pada aki hybrid selnya menggunakan low-antimonial pada sel (+) dan kalsium pada sel (-) sedangkan aki basah konvensional menggunakan bahan timbal (Pb). Aki jenis ini memiliki performa dan sifat selfdischarge yang lebih baik dari aki basah konvensional.

3. Aki Kalsium

Aki ini pada kedua selnya, baik yang (+) maupun (-) mengunakan material kalsium. Aki jenis ini memiliki kemampuan lebih baik dibanding aki hybrid dan tingkat penguapannya pun lebih kecil dibanding aki basah konvensional.

4. Aki MF (Maintenance Free)

Aki jenis ini dikemas dalam desain khusus yang mampu menekan tingkat penguapan air aki sehingga Aki ini adalah jenis aki bebas perawatan. Air aki yang menguap akan mengalami kondensasi sehingga kembali menjadi air murni dan menjaga level air aki selalu pada kondisi ideal. Sehingga memungkinkan tak lagi diperlukan pengisian air aki. Aki jenis ini biasanya terbuat dari basis jenis aki hybrid maupun aki kalsium.

5. Aki Sealed (SLA)

Aki jenis ini kerap dijuluki sebagai aki kering, karena aki jenis ini selnya terbuat dari bahan kalsium yang disekat oleh jaring berisi bahan elektrolit berbentuk gel/selai. Dikemas dalam wadah tertutup rapat.

No comments:

Post a Comment